SAMPAH YANG TIDAK DAPAT
SAMPAH YANG TIDAK DAPAT DITANGANI SECARA OPTIMAL OLEH PEMERINTAHAN DAN MASYARAKAT KATA PENGANTAR Dengan mengucap syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, atas berkat dan rahmat-Nya, sehingga Porto Folio bagian makalah mengenai “Sampah yang tidak dapat ditangani secara optimal oleh pemerintah dan masyarakat” khususnya daerah Surabaya dapat kami selesaikan. Penyusunan makalah ini ditujukan untuk pelajar dan masyarakat mengenai penanganan sampah. Kami mengucapkan terima kasih atas partisipasi kepada semua anggota masyarakat dan guru pengajar PPKN. Apabila dalam penyusunan Porto Folio ini terdapat kata-kata yang salah atau kurang berkenan dihati para pembaca, kami mohon maaf dan semoga makalah ini berguna bagi para pembacanya. DAFTAR ISI LEMBAR JUDUL KATA PENGANTAR DAFTAR ISI BAB I PENDAHULUAN I. A Pengertian I. B Tema BAB II PEMBAHASAN II. A Sampah di Mata Masyarakat II. B Wawancara II. C Dampak Banyaknya Gunungan Sampah II. D Keuntungan Sampah II. E Kebijakan yang Dibuat Oleh Pemerintah Kota BAB III PENUTUP III. A Kesimpulan III. B Solusi KATA PENUTUP PENDAHULUAN I. A Pengertian Kesadaran masyarakat dalam membuang sampah sudah hampir punah. Permasalahan ini sering kita jumpai dan dapat dibuktikan dengan banyaknya gunungan sampah yang terletak di wilayah Surabaya. Pada akhir bulan tahun 2001 pernah diadakan kerja bakti yang melibatkan banyak sekali oknum masyarakat, tetapi tidak lama kemudian terjadi lagi sebuah gunungan sampah yang kemudian terbengkalai dan menimbulkan dampak negatif bagi masyarakat sekitar. I. B Tema Adapun tema yang kami rumuskan disini adalah “Sampah yang tidak bisa ditangani secara optimal oleh pemerintah dan masyarakat.” Tema yang kami kemukakan ini bertujuan untuk: Menggugah para pembaca agar menyadari bahwa pentingnya masalah sampah. Memasyarakatkan budaya hidup bersih dan hidup sehat. Memberikan informasi terhadap dampak pembuangan sampah. PEMBAHASAN II. A Sampah di Mata Masyarakat Sebagian kecil masyarakat, sampah dianggap sangatlah penting. Mengapa? Karena ada sebuah perusahaan kecil yang bisa menghasilkan banyak keuntungan dari sampah yang tidak berguna. Secara garis besar sampah bisa membantu kebutuhan material sebuah keluarga dengan cara mendaur ulang dan menjualnya ke berbagai toko, tetapi bagi masyarakat yang tidak dapat memanfaatkan sampah dengan baik akan menentukan dampak negatif seperti penyakit kulit, diare dan gangguan pernapasan pada masyarakat yang bermukim di kawasan sekitarnya. II. B Wawancara Pak Senen, beliau adalah seorang kepala keluarga, yang pekerjaan sehari-harinya adalah mengangkut sampah yang ada disuatu kampung, tetapi beliau mempunyai pekerjaan sampingan selain memungut sampah. Keluarga Pak Senen yang beranggotakan 3 orang anak, Pak Senen dan Bu Senen sendiri dapat hidup dengan keuletan Bapak Senen memungut sampah. Pekerjaan ini dilakukannya sejak tahun 1998. Walaupun gaji yang diperolehnya tidak banyak tetapi beliau menganggap pekerjaannya adalah sebuah pekerjaan yang mulia dan beliau mempunyai sebuah motto yaitu “terus bekerja keras dan tak boleh menyerah.” II. C Dampak Banyaknya Gunungan Sampah Sampah sangat mengganggu sekali dalam kehidupan sehari-hari jika kita tidak dapat memanfaatkan dengan baik. Adapun dampak terhadap lingkungan dan kehidupan sehari-hari adalah: Dapat mengakibatkan berbagai macam penyakit (Contoh: diare, gatal-gatal, gangguan pernafasan). Dapat menyebabkan pencemaran lingkungan. Dapat menyebabkan banjir. Dapat menimbulkan bau tidak sedap yang sangat menyengat. Pencemaran air sungai jika ada pembuangan limbah pabrik tanpa diolah terlebih dahulu. Adanya pemukiman kumuh II. D Keuntungan Sampah Keuntungan bagi masyarakat yang bisa memanfaatkan sampah dengan baik adalah didaur ulang dan dibuat berbagai kerajinan tangan lalu disebarkan dan dijual untuk mendapatkan penghasilan tambahan. II. E Kebijakan yang Dibuat Oleh Pemerintah Kota Pengaturan dan Pelaksanaan Bab 15 pasal 20 Pengaturan dan Pembuangan Bab 16 Pasal 24 Ketentuan Pidana Bab 20 Pasal 28 PENUTUP III. A. Kesimpulan Dari pembahasan yang telah kami bahas, dapat kami ambil kesimpulan bahwa: Jika sampah dapat dimanfaatkan dengan baik maka sampah akan membawa faedah tersendiri bagi para pendaur ulang Sampah yang dibuang di sembarang tempat akan mengakibatkan gunungan sampah dan berdampak pada kesehatan. Kurangnya kepedulian masyarakat dalam menghadapi sampah. III. B. Solusi Solusi untuk menanggulangi tumpukan sampah: Mengadakan kerja bakti setiap seminggu sekali di berbagai lingkungan masyarakat. Menyediakan bak-bak sampah di berbagai tempat dan memberikan warna yang berbeda agar sampah yang dapat didaur ulang tidak tercampur dengan keputusan walikota madya kep. Dati II Surabaya tentang petunjuk pelaksanaan sistem pengumpulan sampah secara terpisah dalam wilayah kotamadya Dati II Surabaya. Mengadakan seminar masalah sampah di lingkungan-lingkungan kecil. Mensosialisasikan budaya hidup bersih dan sehat. Memasang poster yang bertemakan betapa pentingnya pembuangan sampah. Perundang-undangan tentang masalah sampah harus lebih disosialisasikan agar dapat mengurangi sampah-sampah yang berserakan. KATA PENUTUP Demikian informasi yang dapat kami berikan. Semoga informasi yang telah kami jabarkan dapat menjadi pertimbangan dalam menangani masalah sampah. Apabila ada kata-kata yang kurang berkenan dalam makalah ini. kami selaku tim penyusun mengucapkan mohon maaf yang sebesar-besarnya.
Postingan Populer
-
Alternative Content Berikut kata-kata yang digunakan: Aaker ABG ABK ABRI Abitrase AC Aceh Aceton Adhi Adhiono Adiman Adum Adumla Afa...
-
yuwie Seperti social networking site (FS) yang lain, ada fasilitas blog, upload pictures, refer friends, chat, hang out, dl...
-
Menerima pesanan besi BETON POLOS, besi BETON ULIR, besi nako, plat strip. Produk sesuai SNI 07-2052-2002. PT A, Surabaya , email:jayas...
-
DIREKTORI PERUSAHAAN DAN PRODUK YANG TELAH MEMPEROLEH SERTIFIKAT PRODUK PENGGUNAAN TANDA SNI BIDANG INDUSTRI 1. Nama Perusahaan : PT. ASIA R...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar